Berita

Elon Musk Batal Membeli Twitter

Credit: Photo illustration/Peoples Gazette™ Limited.

Pada beberapa waktu lalu Bos Tesla ini dikabarkan batal membeli Twitter yang pada beberapa waktu lalu akan dibeli oleh pendiri Tesla ini senilai 44 USD milliar. Menurut Mike Ringler selaku pengacara Elon Musk mengatakan bahwa Twitter sudah melanggar perjanjian merger karena tidak menyediakan informasi terkait jumlah akun palsu atau spam. Dalam pertemuan Allen & Co Sun Valley Conference yang diadakan di Idaho, Elon Musk dilaporkan mengatakan bahwa tak seorang pun percaya dengan klaim yang diberikan Twitter jika akun spam angkanya hanya 5% dari seluruh user. “Tak ada yang percaya klaim Twitter bahwa akun bot hanya kurang dari 5% dari seluruh pengguna” demikian ucap Bos Tesla menurut sumber yang ada dalam konferensi itu, seperti dikutip detikINET dari Independent.

Di sisi lain, reporter New York Times, Lauren Hirsch mengatakan bahwa ada hal lain yang membuat Elon Musk mundur dari kesepakatan pembelian Twitter. Menurut Bos Tesla ini pasar saham yang sedang melesu juga menjadi alasan Elon Musk batal membeli Twitter.

Menurut Hirsch kondisi ini mungin menjadi bagian dari alasan pendiri Tesla dan SpaceX ini mundur dari tawaran pembeliannya untuk Twitter. Sampai hari Jumat, pengacara Elon Musk sudah berkirim surat kepada Twitter dan mengatakan bahwa orang terkaya di dunia ini telah menarik diri dari kesepakatan pembelian Twitter dengan alasan bahwa Twitter disebut melanggar beberapa ketentuan material dari perjanjian asli termasuk tidak menyediakan informasi terkait jumlah akun palsu atau spam. (sc: dari berbagai sumber)

Hubungi via WA di Hotline Bisnis Digital