Berita

Mencetak Inovator Gemilang : IST AKPRIND Luluskan 192 Wisudawan Program Sarjana dan Diploma

Yogyakarta, Sabtu (23/9) – Suasana haru dan bahagia meliputi Hotel Grand Rohan Yogyakarta ketika Institut Sains & Teknologi AKPRIND (IST AKPRIND) menggelar Upacara Wisuda Program Sarjana Dan Ahli Madya Periode I Tahun Akademik 2023/2024. Sebanyak 192 wisudawan memenuhi ruangan tersebut, dengan 61 di antaranya meraih predikat Cum Laude. Tidak hanya mahasiswa dan keluarga mereka yang hadir, acara ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Ketua Yayasan Pembina Potensi Pembangunan (YPPP) Ir. Sagoro Wedy, M.M., Bendahara Yayasan Erhanuddin Setya Wibawa, S.T., M.Sc., serta Ketua Senat Akademik IST AKPRIND Prof. Dr. Ir. Sudarsono, M.T., beserta seluruh Anggota Senat Akademik, Pimpinan Institut, Ketua Jurusan, Perwakilan Pengurus Lembaga Kemahasiswaan, dan Orang Tua/Wali Wisudawan.

Dalam sambutannya, Rektor Dr. Edhy Sutanta, S.T., M.Kom., mengingatkan lulusan IST AKPRIND tentang tanggung jawab mereka untuk mengabdikan ilmu pengetahuan dan teknologi yang mereka kuasai kepada nusa, bangsa, dan negara, sesuai dengan semboyan JNANADHARMA. Dr. Edhy menekankan bahwa era manusia generasi 5.0 saat ini ditandai oleh lima perubahan besar, yakni teknologi, pekerjaan, peta kompetisi, perilaku, gaya hidup, dan keahlian. Oleh karena itu, lulusan IST AKPRIND diharapkan memiliki 5 soft skill utama, antara lain, critical thinking, complex problem solving,communication, creativity, dan collaboration.

Tak lupa, Dr. Edhy juga mengucapkan terima kasih kepada Seluruh Orang Tua & Keluarga Wisudawan/Wati yang telah mempercayakan putra-putrinya untuk menempuh pendidikan di IST AKPRIND Yogyakarta. “Ucapan terima kasih juga saya sampaikan kepada Keluarga Besar Sekolah Asal Lulusan yang hari ini diwisuda. Saya yakin, bahwa berkuliah di IST AKPRIND ini merupakan bagian dari rencana terbaik yang telah ditetapkan oleh Tuhan Yang Maha Esa.” ujarnya dengan penuh harap.

Momen wisuda ini tidak hanya menjadi hari yang bersejarah bagi para lulusan IST AKPRIND Yogyakarta, tetapi juga mencerminkan komitmen mereka untuk berkontribusi dalam memajukan ilmu pengetahuan dan teknologi, serta menjadi agen perubahan positif bagi masyarakat dan negara. Selamat kepada semua wisudawan yang telah sukses menyelesaikan pendidikan mereka di IST AKPRIND Yogyakarta. (Arsyad Muzaffar)

Hubungi via WA di Hotline Bisnis Digital